Faktor Risiko Stroke


Peserta: 29 Orang  Pendaftaran: Dibuka 



 


Materi Pelajaran


Bab 1 : Definisi Stroke

Stroke adalah suatu kondisi yang terjadi ketika pasokan darah  ke suatu bagian otak tiba-tiba terganggu, karena sebagian sel-sel otak  mengalami kematian akibat gangguan aliran darah karena sumbatan  atau pecahnya pembuluh darah otak. Kurangnya aliran darah didalam  jaringan otak menyebabkan serangkaian reaksi biokimia, yang dapat  merusak atau mematikan sel-sel saraf di otak. Kematian jaringan otak  juga dapat menyebabkan hilangnya fungsi yang dikendalikan oleh  jaringan itu. Aliran darah yang berhenti juga dapat membuat suplai  oksigen dan zat makanan ke otak juga berhenti.


 

Bab 2 : Faktor Risiko Stroke

Faktor risiko stroke:
• Tidak dapat dimodifikasi : umur, jenis kelamin, ras, dan genetik.
• Dapat dimodifikasi.
A. Gaya Hidup
• Faktor Resiko Kuat : rokok, alkohol dan penggunaan obat terlarang
• Faktor Resiko Lemah : cepat stres, kurang aktivitas, kegemukan
B. Penyakit
• Faktor Resiko Kuat : hipertensi, kencing manis, kolesterol, penyakit jantung
• Faktor Resiko Lemah: asam urat